CATATAN AKHIR DARI PENILAIAN SUMATIF
(Monev Tim Pengawas yang dipimpin Ketua Pokjawas Madrasah)

By E. Amryn, S.Ag.,M.S.I 05 Des 2023, 20:21:27 WIB Pendidikan
CATATAN AKHIR DARI PENILAIAN SUMATIF

Gambar : Kepala MTsN 2 Kota Bima Mendampingi Tim Monev dan Berdiskusi Hasil Monitoring di Ruang Kepala Madrasah


Kalender Pendidikan Satuan Pendidikan Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Kota Bima menandai tanggalan kegiatan Penilaian Akhir Semester Ganjil atau populer dengan Ujian Sumatif mulai hari Senin, 27 November 2023 sampai dengan hari Selasa, 05 Desember 2023. Dan dilanjutkan dengan program remidial atau pengayaan atau perbaikan.

Program remidial/pengayaan/perbaikan dijadwalkan hari Rabu sampai dengan Jum’at tanggal 06 sampai dengan 08 Desember 2023. Rentangan waktu yang disebutkan itu, merupakan juga untuk jadwal Penilaian Akhir Semester (PAS) Ganjil susulan peserta didik yang berhalangan pada waktu jadwal PAS Ganjil utama.

Hari terakhir Penilaian Akhir Semester Ganjil (ujian sumatif) Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Kota Bima hari Selasa, 05 Desember 2023, merupakan juga jadwal monitoring dan evaluasi (monev) dari Kelompok Kerja Pengawas (POKJAWAS) Madrasah untuk MTsN 2 Kota Bima. Tim monev yang dikomandani Ketua POKJAWAS, Drs. H. Taufikurrahman, M.Pd. melakukan monitoring masif pada setiap ruang yang digunakan untuk PAS Ganjil (ujian sumatif).

Ruang PAS Ganjil (ujian sumatif) untuk tahun pelajaran 2023-2024 relatif steril. Nampak jelas pelaksanaan setiap ruang terdapat proktor, teknisi dan pengawas melakukan tugas dan fungsinya. Bahkan ruang yang digunakan begitu nyaman dan tenang. Keadaan ini, terdapat pada ruang 1. Suryati, S.Pd, salah seorang tim monev, menyatakan penilaiannya, “cat tembok, penggunaan wallpaper, wallstiker dinding, pajangan karya siswa, dan pojok bacanya tertata rapi dan indah serta penuh dengan nuansa keteduhan.” Seraya menyapa proktor, teknisi dan pengawas ruang.

Sementara itu, tim tata laksana teknis kerja terstruktur, secara kolaboratif, Dra. Hj. Salmi dan Ica Kurnia Hildayanti, S.Kom. mereka menjelaskan, “pengaturan tugas dan kewajiban setiap ruang PAS Ganjil (ujian sumatif) berdasar pada tata tertib yang telah disampaikan pada saat dibreafing panitia. Tata tertib untuk proktor, teknisi, pengawas, dan peserta PAS Ganjil (ujian sumatif). Hal itu, disampaikan pada awal hari pertama pelaksanaan PAS Ganjil (ujian sumatif).  Sehingga pelaksanaan PAS Ganjil (ujian sumatif) berjalan efektif, tidak ada kendala. adapun pengawas yang berhalangan dapat diatasi.”

Kepala MTsN 2 Kota Bima, Edy Amryn, S.Ag.,M.S.I. memaparkan, “hal yang paling menggembirakan bagi seorang pimpinan dan guru manakala hasil belajar peserta didik selama satu semester ini meningkat. Apabila ada peningkatan hasil belajar peserta didik maka dapat dipahami bahwa tujuan dan capaian pembelajaran sudah tercapai”.

Kemudian Edy melanjutkan, bahwa, “fungsi sumatif itu, sebagai alat untuk mengukur keberhasilan program pembelajaran secara keseluruhan, efektivitas metode pembelajaran yang digunakan dan identifikasi area perbaikan dan perubahan efektif serta evaluasi yang dilakukan berfungsi adanya. Untuk itu, ada peningkatan kualitas dan kompetensi guru MTsN 2 Kota Bima.” (Author:AE001)




Video Terkait:

Write a Facebook Comment

Komentar dari Facebook

View all comments

Write a comment